Prediksi Bola Bayer Leverkusen vs Barcelona (Liga Champions UEFA, 9 Desember 2015)

Pemain bertahan Bayer Leverkusen Kyriakos Papadopoulos dan Omer Toprak sudah menjalani hukuman satu pertandingan Liga Champions mereka dan siap menghadapi pertandingan terakhir di Grup E. Admir Mehmedi digantikan untuk keenam kalinya musim ini dalam kekalahan 2-1 di Hertha Berlin hari Sabtu lalu tetpai dengan lima gol dalam perjalanan Liga Champions ini kemungkinan akan memulai pertandingan di belakang mantan penyerang Manchester United Javier Hernandez. Gelandang bertahan Lars Bender masih dibangkucadangkan dengan cidera engkel membuat Kevin Kampl dan Christoph Kramer kemungkinan besar jadi duo gelandang bertahan.

Barcelona kemungkinan besar kehilangan dua pilihan bek tengah, Dani Alves menjalani hukuman karena sudah mendapatkan total akumulasi tiga kartu kuning sementara Jeremy Mathieu masih berjuang pulih dari cidera paha yang membuatnya ditarik mundur dalam hasil imbang 1-1 di Valencia hari Sabtu lalu. Pelatih Luis Enrique harus memutuskan entah mempertaruhkan Sergio Busquets yang sudah mengantongi satu kartu kuning sementara pertandingan ini masih terlalu dini bagi mitra lini tengahnya Sergi Roberto yang saat ini masih menjalani perawatan karena cidera lutut.

Kemungkinan Susunan pemain

Bayer Leverkusen: Formasi 4-2-3-1: Leno; Donati, Tah, Toprak, Boenisch; Kramer, Kempl; Bellarabi, Mehmedi, Calhanoglu; Hernandez

Barcelona: Formasi 4-3-3: Bravo; Adriano, Pique, Mascherano, Alba; Rakitic, Busquets, Iniesta; Messi, Suarez, Neymar

Statistik

  • Bayer Leverkusen menang 3 kali imbang 3 kali dan kalah 4 kali dalam 10 pertandingan terakhir
  • Barcelona sudah menang 8 kali, imbang 2 kali dan belum kalah dalam 10 pertandingan terakhir
  • Selama perjalanan 10 pertandingan sebelumnya, Bayer Leverkusen sudah mencetak rata-rata 2,4 gol dan kebobolan rata-rata 1,9 gol per pertandingan
  • Selama perjalanan 10 pertandingan terakhir, Barcelona sudah mencetak rata-rata 3,2 gol dan kebobolan 0,4 gol per pertandingan
  • Ada rata-rata lebih dari 2,5 gol dicetak dalam 8 dari 10 pertandingan terakhir Bayer Leverkusen
  • Ada rata-rata lebih dari 2,5 gol dicetak dalam 7 dari 10 pertandingan terakhir Barcelona

Prediksi

Leverkusen menjalani perjalanan Liga Champions yang berkesan, memulai fase grup dengan menaklukan BATE 4-1. Mereka butuh sepuluh menit lagi untuk bisa mencuri kemenangan mengejutkan di Nou Camp sampai akhirnya gol menit akhir dari Sergi Roberto dan Luis Suarez berhasil mengunci kemenangan Barca 2-1. Ada kejutan lagi dalam dua pertandingan menghadapi Roma, Leverkusen berhasil bangkit dari ketertinggalan dua gol dan mencatat hasil imbang 4-4 di BayArena sebelum tendangan penalti di menit akhir membuat mereka kalah 3-2 saat bertandang ke Roma. Hasil imbang mengecewakan 1-1 di BATE membuat Leverkusen harus memenangkan pertandingan terakhir ini untuk memastikan lolos meski hasil imbang juga bisa cukup jika Roma kalah di kandang mereka saat menjamu BATE.

Barcelona memulai perjalanan mempertahankan gelar ini dengan hasil imbang 1-1 di Roma dan berhasil memenangkan semua empat pertandingan setelahnya dengan mudah. Dibantainya Roma 6-1 di pertandingan ke 5 terjadi setelah Barcelona mempermalukan Real Madrid 4-0 di hadapan pendukung mereka sendiri. Tim asuhan Luis Enrique sedikit tersendat hari Sabtu lalu ketika gol menit akhir di Valencia memaksa pertandingan berakhir imbang di Mestalla untuk mengakhiri catatan tujuh kemenangan beruntun Barca.

Barcelona tidak membutuhkan apa-apa karena mereka sudah memastikan jadi juara grup hasil apa pun yang terjadi tetapi bahkan jika mereka menurunkan tim lemah sekali pun masih terlalu sulit bagi Leverkusen untuk mendapat hasil positif.

Tips

Barcelona menang